Achievement Motivation Training (AMT) merupakan kegiatan rutin yang diadakan oleh SMA Taruna Bakti. Kegiatan ini diperuntukkan khusus bagi siswa-siswi kelas XII agar meningkatkan motivasi dalam menghadapi Ujian Sekolah (US), Ujian Sekolah Berstandar Nasional (USBN), dan Ujian Nasional (UN).
Tema yang diusung pada kegiatan AMT 2019 ini adalah “Cultivating Inner Potency and Creating Your Own Goal and Life Values“. Tema tersebut disajikan dalam bentuk in-house training dengan pemateri trainer nasional dan juga ditarnbah dengan outdoor activity.
Kegiatan Achievement Motivation Training kali ini diadakan di hotel Yasmin Conference and Resort yang berlokasi di Cipanas, Puncak. Tempat yang cukup luas dan representatif untuk melaksanakan kegiatan Achievement Motivation Training ini. Peserta berjumlah 220 siswa dan didampingi oleh 10 guru diberangkatkan dari Bandung dengan menggunakan armada Bus.
Pada kegiatan Achievement Motivation Training para siswa melakukan berbagai kegiatan yang sarat dengan muatan edukasi. Selain itu, dengan kegiatan Achievement Motivation Training dapat menjadi ajang penyatuan angkatan bagi siswa-siswi kelas XII.
Dalam Achievement Motivation Training juga terdapat berbagai kegiatan yang sangat efektif dalam menumbuhkan kesetiakawanan dan kebersamaan antar-siswa. Didalamnya siswa-siswi bermain bermacam-macam games dalam tim yang dapat mengasah dan mempererat persatuan antar-siswa.
Siswa-siswi diberikan permainan berjenis Team Building agar kekompakan antar-siswa dapat dibentuk serta semakin kuat.
Kegiatan Achievement Motivation Training yang sarat akan kegiatan beredukasi ini dilaksanakan dari tanggal 31 Januari 2019 dan berakhir di tanggal 1 Februari 2019. Seluruh peserta pun pulang kembali ke Bandung.
(ap)